Sabtu, 18 Januari 2014

Lagu daerah Jambi



A. PENDAHULUAN
        Remaja mana yang tidak mengenal lagu Baby dari Justin Bieber atau I Heart You dari SM*SH. Mulai dari yang tua, remaja sampe anak-anak tau dan bahkan hafal lagu tersebut. Tapi coba tanyakan tentang lagu Injit-injit Semut, Batanghari, orang kayo hitam, Selendang Mak Inang, dan kota bangko pasti hanya sedikit yang mengetahui lagu-lagu tersebut. Padahal lagu-lagu tersebut adalah lagu dari daerah kita yaitu Jambi.
        Derasnya budaya asing yang masuk ke Indonesia memang tidak dipungkiri banyak mempengaruhi kebudayaan kita, termasuk lagu-lagu. Bagaimana tidak, televisi nasional pagi-pagi sudah menayangkan  acara musik yang didominasi lagu cinta dan lagu orang dewasa. Kalaupun ada lagu anak, gaya anak yang menyanyikanpun meniru-niru orang dewasa. Jadi mungkin terlihat wajar bahwa anak jaman sekarang kurang bahkan tidak mengenal lagu daerahnya sendiri.
         Sebagai mahasiswa kita juga baru menyadari bahwa lagu daerah adalah salah satu kebudayaan dan bentuk kesenian tradisional yang harus dilestarikan. Terutama lagu daerah tempat kita lahir dan tinggal yaitu Jambi. Namun tidak pernah ada kata terlambat untuk memberikan apresiasi terhadap budaya kita sendiri. 
         Banyak cara kita sebagai mahasiswa dan pelajar Jambi dalam mengekspresikan ragam budaya Jambi terutama lagu-lagu daerah dalam kehidupan sehari-hari. Pertama, mulai lah mencari tahu apa-apa saja lagu daerah Jambi. Kedua, mulailah untuk mendengar dan mendendangkan lagu daerah kita sendiri. Jika kalian mendengarkan dengan baik, lagu daerah jambi tidak kalah enaknya dengan lagu-lagu lain. Irama musik melayunya yang dominan, liriknya yang mengandung nilai moral dan nilai sejarah daerah Jambi, seperti lagu Batanghari dan orang kayo hitam.
         Yang ketiga, ketika diri kita sendiri sudah paham akan lagu-lagu daerah Jambi, mulailah untuk mengenalkannya kepada orang-orang terdekat dalam lingkungan kita seperti kakak, adik, dan teman-teman. Keempat, alangkah bagusnya jika lagu daerah kita menggaung dalam kompetisi-kompetisi baik tingkat sekolah, regional, nasional bahkan internasional. 
Nah, begitulah seharusnya kita sebagai masyarakat Jambi turut memelihara kebudayaan dan kesenian daerah kita sendiri. Karena kalau bukan kita, siapa lagi? Jangan sampai heboh membela kebudayaan dan kesenian daerah Jambi ketika sudah diklaim oleh negara tetangga.

B. PEMBAHASAN
Lagu daerah di Indonesia berserta fungsinya
Indonesia sebagai Negara paling heterogen didunia memang harus diakui, itu terlihat dari banyaknya kultur budaya yang ada diindonesia, mulai dari adat istiadat, upacara kepercayaan, bahasa daerah, rumah adat, pakaian, lagu daerah dan lain – lain.  Khusus untuk lagu daerah tercatat hampir disetiap daerah Indonesia dari sabang sampai merauke memiliki lagu daerahnya masing – masing. Lagu atau musik sendiri secara umum sangat penting bagi kehidupan masyarakat antara lain fungsi dari lagu daerah adalah sebagai berikut
a) Media hiburan 
Lagu daerah dapat dijadikan sebagai media hiburan.
b) Media pengobatan (Theraphy). 
Beberapa tabih muslim pada sekitar abad ke 9 dan 10 telah menggunakan musik sebagai sarana penyembuh penyakit, baik jasmani maupun rohani. 
c) Media peningkatan kecerdasan ( intelegensi ) 
Otak manusia terbagi menjadi otak kanan dan kiri, keseimbangan dua bagian tersebut dapat mengimbangi kecercdasan manusia, otak kiri merupakan pengendali fungsi intelektual sedangakan otak kanan berfungsi sebagai spotanitas, musik dapat dijadikan alat/media penyeimbang dua bagian otak tersebut. Biasanya musik yang digunakan beraliran klasik. 
d) Media Upacara Kepercayaan / agama 
Musik keagamaan dapat mengilhami penganut suatu agama / kepercayaan untuk selalu mengingatNya,baik dalam upacara adat, upacara, upacara pernikahan, maupun upacara kematian. 
e) Pengiring tar
Unsure irama dalam musik dapat berpengaruh pada perasaan seseorang untuk melakukan gerakan-gerakan indah dalam tarian. 
f) Sebagai identitas 
Lagu yang ada disuatu daerah, biasanya dijadikan suatu identitas dari daerah tersebut. Kebudayaan, kesenian dan tradisi suatu daerah biasanya tercurah dalam sebuah lagu, sehingga dari sebuah lagu kita dapat mengetahui tradisi suatu daerah. 

2. Lagu – Lagu Daerah Jambi  
jambi sebagai propinsi yang terletak paling strategis dan memiliki sumber daya alam melimpah dipulau Sumatra, hal tersebut membuat jambi memiliki daya tarik bagi para perantau baik dari dalam maupun luar negeri. Oleh karena hal tersebut menyebabkan dijambi berdomisili beraneka suku bangsa seperti: melayu, jawa, minang kabau, sunda, tiong hoa dan lain – lain. Meskipun demikian eksistensi budaya jambi masih dapat kita tinjau dari banyaknya lagu daerah yang tersebar diberbagai kabupaten di daerah jambi baik yang penciptanya dikenal maupun NN ( no name ), salah satu yang menjadi ciri khas lagu daerah jambi adalah lirik syairnya yang nyaris menyerupai sebuah pantun. seperti macam – macam lagu sebagai berikut : 

a. Lagu daerah dari kabupaten kota jambi 
Salah satu lagu yang berasal dari kota jambi adalah lagu orang kayo hitam, lagu ini diciptakan oleh H.Firdaus Chatab dan merupakan salah satu lagu yang dianggap monumental menjelang tahun 1960 an. Lagu ini menceritakan tentang seorang yang bernama rang kayo hitam. Rang kayo hitam adalah seorang raja yang sakti dan pemberani, ketika pemerintahan berada dibawah kepemimpinan kakaknya rang kayo pingai, rangkayo hitam pernah mengagalkan upeti yang dikirimkan kakaknya kepada kerajaan mataram, dimana pada saat itu kerajaan melayu jambi merupakan daerah jajahan kerajaan mataram. Mendengar hal tersebut maka raja mataram ingin merencanakan penyerangan yang disebut serangan  pamalayu dan segera memerintahkan empu untuk membuat sebuah keris yang sakti. Mendengar hal itu rangkayo hitam segera berangkat ke mataram dan bertemu dengan empu yang membuat keris tersebut, kemudian ia bertanya untuk siapa keris tersebut ? empu pun menjawab bahwa keris tersebut untuk raja mataram yang akan digunakan untuk membunuh rangkayo hitam, empu itu pun meenjelaskan bahwa keris tersebut dibuat dari tujuh besi yang diawali dari huruf “ P “ dan akan sempurna jika dimandikan dengan air tujuh muara. 
Rangkayo hitam pun langsung merebut keris tersebut dan berkata “ akulah rangkayo hitam “ empu itupun akhirnya tewas dengan keris tersebut. Setelah mendapatkan keris tersebut rangkayo hitam kembali ke melayu jambi dan segera menyempurnakan kerisnya, rangkayo hitam sering meletakan keris tersebut disanggulnya sehingga keris tersebut diberi nama keris siginjai. Berikut ini adalah lirik dari lagu daerah jambi "Rang kayo hitam “ 

Orang kayo hitam, gagah perkaso 
Namonyo agung dimano - mano 
Sampai mataram orang kenali 
Pusako bundo dibatang hari 
Ayah bernamo datuk berhalo 
Turunan suci asal bagindo 
Putri pinang masak namo ibunyo 
Dari pagaruyung negri asalnyo
Reff.
Sutooo……
Orang kayo hitam agung dimano – mano
Keris si ginjai senjato yang utamo
Rangkaio pingai dulur yang tuo
Yang bijaksana mimpin negeri
Ke dataran lamo dulur yang mudo
Gunung balangsebo diuji kenari
Mayang mengurai istri setia
Anak tumenggung merah melato
Meriam sejiwa penjelmaannyo
sutoooo… 

Link download mp3 : klik disini  

b) Lagu daerah dari kabupaten muaro jambi.
Lagu putri muaro jambi merupakan lagu daerah jambi yang berasal dari kabupaten muaro jambi, lagu ini diciptakan oleh heri yusdi dimana dalam lagu ini menceritakan tentang perjalanan seorang putri dari muaro jambi, berikut adalah lirik lagu tersebut. 

Bermulo dirawa golak, hanyut perahu ke batang hari
Tanggo batu ado dijambi, adonyo dimuaro jambi
Tanah cinto kepado putri, iko lagu sejarah muaro jambi
Reff.
Hooooo….
Marilah kito ke muaro jambi, menenggok orang menuai padi
Sakitlah badan dak teraso lagi, gara – gara bejalan kaki
Bujang gadis menyagil kami, tuo mudo senang bernyanyi
Lagu kami daerah jambi, aslinyo dari muaro jambi

Link download mp3 :
klik disini  

c. Lagu daerah dari batang hari.
Lagu batang hari merupakan lagu andalan jambi dan juga menjadi salah satu ikon yang menyakinkan Indonesia bahwa jambi memang layak disebut negeri pantun, karena lagu ini jika liriknya didengar memang adalah sebuah pantun. Berikut ini adalah lirik dari lagu daerah batang hari, jambi : 
Batang hari aeknyolah tenang
Biak tenang deraslah ketepi
Anaklahnyo jambi jangan lah dikenang
Siang tebayang bamimpi malamlah bamimpi 2x
Jalanlah jalan ke tanjung jabung
Singgah sebentar di penyaguan
Oy rindu dan dendam dik oy idaklah tetanggo
Budi setitik kenang jadilah kenangan
Rindu dan dendam dik oy idaklah tetanggo
Budi setitik kenang jadilah kenangan
Pegi besantai ke tanggo rajo
Nampaklah jelas jambi seberang
Maulah ku pinang dek oy opolah kan dayo
Sudah nasib orang diambeklah orang
Maulah ku pinang dek oy opolah kan dayo
Sudah nasib orang diambeklah orang
Batang hari kebanggan jambi
Sungai terpanjang sebatas negeri
Pojoklah hati dek oy bawaklah menari
Mari berjoget lagu sibatang hari 2x

Link download mp3 :
klik disini 
d. Lagu daerah jambi dari kabupaten sarolangun.
Lagu ini merupakan salah satu lagu yang berasal dari daerah kabupaten sarolangun. Lagu ini di ciptakan oleh radinal serta dinyanyikan oleh radinal sendiri. Lagu ini merupakan produksi dari utama record pada tahun 2005 dimana dalam lagu ini menceritakan tentang keindahan  kabupaten sarolangun, berikut adalah lirik dari lagu daerah “sarolangun”. 
Elok nian dipandang mato
Bilo malam akan tibo 2x
Bercahayo dimano – mano
Sarolangun dimalam hari 2x
*Sepucuk adat terumpun pasko
Namo lambang kabupatennyo 2x
Teranglah lampu disano – sini
Pembangunannyo merato kini 2x
Reff.
Gagah nian kabupaten sarolangun
Elok kotanyo menarik hati 2x
Karena pembangunan pemerintahanyo
Bersatu padu memacu negeri 2x
Wahai kanti nan mudo – mudo
Ayolah kito besamo – samo 2x
Hendaklah dijago keindahannyo
Supayo jayo sepanjang maso 2x…
back to reff...Dan kembali ke* 

e. Lagu daerah jambi dari kabupaten Tanjung Jabung Barat
Salah satu lagu daerah yang berasal dari daerah kabupaten tanjung jabung barat adalah lagu “ Nelayan“ yang menceritakan tentang kehidupan seorang nelayan yang berjuang mencari ikan dilaut.  berikut adalah lirik dari lagu “ Nelayan” tersebut . 

Bile hari  lah petang, banyak ketek dan pompon
Menuju laut lepas, mengadu untung
Sepanjang malam hari, dibuai ombak laut
Manantang topan badai, tak pernah takut
Nelayan…….2x
Kerjemu muliye walaupun nyawemu, terancam bahaye
Bila hari lah pagi, nelayan sudah antri
Lelang ikan dipantai, muke berseri
Tapi tak jarang pule, pulang hati kecewe
Jaring dan pukat basah, ikan tak kene 

f. Lagu daerah jambi dari kabupaten Tebo.
Salah satu lagu daerah jambi yang berasal dari kabupaten tebo adalah lagu yang berjudul “ Gadis Rimbo Bujang “ lagu ini di ciptakan oleh Lukman sa’i dan dinyanyikan oleh saputra dan nunung. lagu ini menceritakan tentang seorang pemuda yang tertarik pada seorang gadis yang cantik yang berasal dari daerah rimbo bujang, berikut adalah lirik lagu tersebut.
  
Cantik nian gadis rimbo bujang, lesung pipih jalan melenggang
Elok nian gadis rimbo bujang, tutur saponyo sungguh menawan
Ku sapo dio tertunduk malu, ku rayu dio tersenyum sajo
Didalam hatinyo pun jatuh cinto
Cantik nian gadis rimbo bujang, lesung pipih  jalan melenggang
Elok nian gadis rimbo bujang, tutur saponyo sungguh menawan
Reff.
Sayang…sejak dalam pertemuan, membuat hatiku tak tenang
Siang malam jadi pikiran….
Abang… sayo juga merasokan sejak kito bertemu pandang susah tiduk susah makan….
Kalo itu yang kito rasokan, berarti kito samo samo jatuh cinto
Kalo abang nak ke rimbo bujang, naiklah omplen duduk didepan
Kalo abang benar benar sayang, apo tandonyo boleh kusimpan
Back to reff. 

Link download mp3 :
klik disini 
g. Lagu daerah jambi dari kabupaten merangin.
Lagu daerah dagang manumpang ( cik minah ) merupakan salah satu lagu daerah jambi yang berasal dari kabupaten merangin, lagu ini pernah dinyanyikan oleh  Aty Yusria dan juga M.hazayen. berikut ini adalah lirik lagu dagang manumpang ( cik minah ) tersebut. 

Cik minah tekuluk putih
Pegi merancak darat pelayang
Tanjung putus pulaulah beralih sayang bang oi
Dusun merindang berajo hilang   
Ikan sepat ikan tenggiri
Anaklah udang dibawah daun
Idak dapat rambut yang keriting sayang bang oi
Bila menggadih sepuluh tahun
Bahumo danau ketapang
Tanamlah padi sakiding duo
Sakit nian daganglah manumpang sayang bang oi
Aeklah keruh dimunum jugo

Link download mp3 :
klik disini 

h. Lagu daerah jambi dari kabupaten kerinci
Lagu ketimun bungkuk Merupakan lagu daerah jambi yang menceritakan tentang seseorang yang memiliki banyak sekali kekurangan dalam hidupnya baik itu dari segi material ataupun yang lainnya. Berikut adalah lirik lagu ketimun bungkuk tersebut. 

Sudah nasib ketimun bungkuk dak masok dalam timbangan 2 x
Dak jugo dalam itungan, dak oi sayang.
Apolagi masok dalam idangan 2x
Malang nasib ketimun bungkuk dak renti dicaci orang 2x
Dak jugo ditoleh kanti dak oi sayang
Tinggalah tegolek bawah timbangan 2x
Reff :
Bilo nian nasib badan macam ketimun lain,
disapo dipilih kawan berego bukan main
malang nian nasib awak, kemano badan dibawak,
kemano kaki dianjak dak oi sayang
janganlah beibo nian wahai ketimun bungkuk
besok subuh masih ayam berkokoksegalonyo isi alam pasti ado duonyo
kalau ada malam ado siangnyo....

Link download mp3 :
klik disini

Selain lagu ketimun bungkuk, lagu daerah jambi yang berasal dari kabupaten kerinci yang cukup dikenal oleh masyarakat adalah lagu tanjung bajure. Berikut ini adalah lirik lagunya 

Tanjunglah bajure, tanjunglah bajure
Aye ranyo ala bire, aye ranyo laila la bire
Ala  disayang ae,ala disayang ae
Lubuk ala rameh, lubuk ala rameh latapian bate
Ala disayang ae, ala disayang ae
Reff.
Sudeah ala lamo, sudeah ala lamo
Kamai dimu ala rindau, kamai dimu laila la rindau
Ala disayang ae, ala disayang ae
Baru ala kinai,baru ala kinai dapeak dibu...
Suo ala disayang ae, ala disayang ae
Back to reff.

Link download mp3 :
klik disini 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar